WA (Jakarta) : 0851 7527 0818 WA (Lampung) : 0813 7368 0798 Promo Hari ini: Produk Baru Diskon 15%Belanja di TokopediaBelanja di Shopee

Ingin Melakukan Cat Lapangan Tenis atau Basket? Intip 6 Info Ini Dulu!

Ditulis oleh:
Terrace Interior

Melakukan pengecatan lapangan tenis maupun basket sebaiknya tidak terburu-buru karena terdapat aspek tertentu yang perlu Anda perhatikan. Mulai dari standar ukuran lapangan hingga warna-warna lapangan, aspek tersebut membantu Anda menentukan jumlah kaleng cat yang sesuai.


Agar pengecatan tidak salah kaprah, lebih baik jangan lewatkan artikel ini hingga akhir untuk memahami ketentuannya secara lengkap!


4 Aspek yang Perlu Diperhatikan sebelum Eksekusi Cat Lapangan

Untuk pengecatan lapangan basket maupun tenis, berikut ini berbagai aspek yang perlu Anda perhatikan.


Standar Lapangan Olahraga Basket

Panjang sebuah lapangan olahraga basket adalah 28 m. Lalu, lebar lapangan sesuai standar internasional adalah 15 m. Bila tingkat permainan lebih rendah, pengurangan maksimal 1 m akan dilakukan.


Untuk total luas lapangan pada permainan basket profesional yaitu 420 m² yang berlaku bagi ukuran lapangan indoor maupun outdoor.


Standar Lapangan Olahraga Tenis

Untuk tenis, lapangannya memiliki panjang 23,77 m, yang berlaku sama baik permainan tunggal maupun ganda. Kemudian, lebar lapangan umumnya 10,97 m dengan panjang garis tunggal 1,37 m pada kedua sisi.


Untuk lebar lapangan pada permainan tunggal yaitu 8,23 m. Garis servis untuk tunggal adalah 6,4 m jaraknya dari net. Jadi, dengan ukuran yang telah disebutkan maka area bermain tunggal seluas 195,65 m², sedangkan total area untuk permainan ganda adalah 260,87m².


Warna-Warna untuk Lapangan Olahraga Tenis

Warna biru dan hijau menjadi kombinasi yang dipilih, sebab warna tersebut memiliki efek kontras yang sempurna pada bola tenis.


Jadi, baik bagi pemain, saksi, hingga penonton pun bisa melihat bolanya dengan jelas. Pengalaman yang diberikan dari sebuah pertandingan tenis juga jadi lebih berkesan.


Warna-Warna untuk Lapangan Olahraga Basket

Untuk permainan bola basket profesional maupun tingkat perkuliahan, warna biru turut menjadi pilihan utama yang telah digunakan sedari dulu. Lapangan yang biru menawarkan kesan kontras yang nyaman bagi pemain dan bolanya.


Selain itu, terdapat pula warna hijau yang juga populer digunakan pada lapangan basket di SMA dan fasilitas rekreasi.


2 Jenis Cat yang Cocok untuk Lapangan

Terdapat Bitafloor serta Tennokote Propan sebagai jenis cat yang cocok Anda gunakan pada lapangan olahraga seperti basket dan tenis. Adapun spesifikasi dari masing-masing cat yaitu sebagai berikut:


Cat Lapangan Tennokote Propan


Tennokote Propan 5 Kg & 22 Kg




Bitafloor

Cat ini berukuran 5 kg, dengan 4 kg pint serta 1 kg silika. Daya sebar 1 kg cat adalah 8 m², dengan 2 hingga 3 lapis cat serta pengeringan yang memakan waktu sampai dengan 3 jam.


Tennokote Propan

Ukuran cat yang terdiri dari 20 kg pint dan 2,5 kg silika menjadikan totalnya 22,5 kg. Daya sebar untuk ukuran tersebut adalah 45m² dengan 2 hingga 3 lapis cat.


Berapa Banyak Kaleng Cat yang Dibutuhkan?

Anda bisa menentukan jumlah kaleng cat melalui cara berikut ini, dengan lapangan olahraga tenis sebagai ilustrasinya:

  1. Ketahui spesifikasi panjang dan lebar lapangan, lalu tentukan warna lapangannya;
  2. Lalu, cek daya sebar cat yang tersedia, untuk cat dari Terrace Interior sendiri tersedia ukuran 22.5 kg serta 5 kg, dengan daya sebar 45 m² dan 10 m²;
  3. Ilustrasikan luas lapangan dalam adalah 261 m², dan lapangan luarnya 333 m², dengan pilihan daya sebar 2 lapis seluas 45 m²;
  4. Masing-masing luas dibagi dengan daya sebar, jadi 261 m² dibagi dengan 45 m² dan 333 m² dibagi dengan 45 m² ;
  5. Maka, Anda akan mendapatkan hasil berupa 6 kaleng untuk lapangan dalam dan 8 kaleng untuk lapangan luar.
Perhitungan cat lapangan yang dibutuhkan


Perhitungan Cat Lapangan yang dibutuhkan


Mendapatkan cat lapangan yang berkualitas bisa Anda capai dengan bermitra bersama Terrace Interior. Hubungi kami melalui WhatsApp untuk konsultasi tentang warna cat dan jumlah yang ideal serta mendapatkan informasi produk yang lengkap! Jangan lupa kunjungi toko Online kami di Tokopedia.